HUB ARTIKEL ILMIAH I JOURNAL I PROSIDING I NASIONAL I INTERNASIONAL

Tampilkan postingan dengan label Mikrobiologi. Tampilkan semua postingan
Tampilkan postingan dengan label Mikrobiologi. Tampilkan semua postingan

Minggu, 08 November 2020

ISOLASI, IDENTIFIKASI, SERTA SELEKSIMIKROBA YANG BERPOTENSI SEBAGAI DEKOLORISATOR ZAT WARNA BLUE DAN RED REMAZOL DARI SAMPEL TANAH ASAL TAMAN NASIONAL ALAS PURWO

 1 Ina Darliana, 2 Muhammad Iqbal Saputra 
 
Universitas Bandung Raya, Jl. Cikutra No. 48 Bandung 
Universitas Padjadjaran, Jl. Raya Bandung – Sumedang Km. 21 Jatinangor
Email: 1inadarliana@ymail.com, 4742iqbalsaputra888@gmail.com 

Abstrak. Penggunaan zat warna dewasa ini meningkat, sejalan dengan perkembangan teknologi, khususnya pada bahan tekstil. Zat warna yang sering dipakai oleh industri tekstil adalah Blue dan Red Remazol yangtermasuk dalam kelompok zat warna azo (Azo Dyes). Dengan mengisolasi mikroba dari tanah asal Taman Nasional Alas Purwo (TNAP), akan didapatkan mikroba yang berpotensi menjadi dekolorisator zat warna Blue dan Red Remazol. Penelitian ini dilakukan dengan beberapa metode diantaranya Metode Total Plate Count (TPC) untuk mengisolasi bakteri dan mikrofungi. Metode titik untuk pemurnian isolat mikrofungi dan agar miring untuk pemurnian isolat bakteri dengan melihat karakter makroskopis dan mikroskopisnya. Metode Moist Chamber untuk identifikasi genus mikrofungi menggunakan buku acuan An Introduction to Food Borne Fungi serta pewarnaan gram, uji katalase dan oksidase untuk menentukan genus bakteri berdasarkan buku identifikasi bakteri Bergey’s manual. Metode titik digunakan untuk seleksimikrofungi dan metode gores (streak) untuk bakteri yang dilakukan dalam 3 variasi konsentrasi yaitu 1%, 0,5%, 0,05% dan 2 macam zat warna pada medium PDA (Potato Dextrose Agar) dan NA (Nutrient Agar). Terdapat 10 isolat bakteri yang seluruhnya termasuk kedalam genus Bacillus (Bacillus sp1., Bacillus sp2., Bacillus sp3., Bacillus sp4., Bacillus sp5., Bacillus sp6., Bacillus sp7., Bacillus sp8.,Bacillus sp9., Bacillus sp10.)dan 5 isolat mikrofungi (Aspergillus sp1., Aspergillus sp2., Penicillium sp., Aspergillus sp3., Monilia sp.). Seluruh isolat mikroba berpotensi sebagai dekolorisator karena dapat tumbuh dan membentuk zona bening pada medium. 

Kata kunci: Mikroba, Dekolorisator, Remazol 

Note: MK-1
Share:

Entri yang Diunggulkan

Local Ethnic Malay Community Knowledge in Traditional Medicine Utilization and its Conservation Strategy in East Belitung Regency, Indonesia

  Henri and Erika Erpandi Abstract:  Belitung Malay is the largest ethnic group in the East Belitung Regency which is rich in biodiversity. ...